January 24, 2015

Tips Cantik Hentikan Rambut Rontok Secara Alami

Tips Cantik Hentikan Rambut Rontok Secara Alami


      fatikacun.blogspot.co.id - Setiap orang entah itu wanita atau lelaki tentunya menginginkan rambut yang sehat dan indah. Karena rambut itu merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk di perhatikan, sebab apa? Ya, karena selain bangga memiliki rambut yang indah dan sehat, rambut juga bisa menunjang kecantikan dan keelokan seseorang. Terlebih lagi dengan wanita. Di jaman yang semakin modern ini, ternyata tak sedikit wanita yang belum mengetahui ada banyak tips cantik untuk menghentikan masalah rambut rontok yang dialaminya. Berikut hal yang dapat dilakukan untuk menghentikan kerontokan rambut yang anda derita.
Perawatan rambut
     Nah, tips cantik pertama yang dapat dilakukan ialah perhatikan perawatan untuk rambut anda. Perawatan rambut ini dapat berupa cuci rambut. Ketika kita mencuci atau mengkeramas rambut kita ada baiknya menggunakan shampo yang ringan dan aman serta terbuat dari bahan alami yang tentunya tak berbahanya untuk menghindari timbulnya efek samping yang ditimbulkan serta keramaslah paling tidak seminggu 2 atau 3 kali untuk menjaga agar rambut anda tak rontok dan bersih serta sehat tentunya. Selain itu jangan menyisir rambut anda ketika rambut tersebut basah karena kemungkinan besar hal tersebut dapat membuat kulit kepala serta rambut anda rusak. Anda tak mau bukan? hal semacam ini terjadi pada anda.
Perkaya nutrisi rambut
     Tips cantik selanjutnya ialah dengan memperkaya nutrisi dalam rambut. Tentunya dengan anda memperkaya nutrisi pada rambut anda, rambut rontok yang menjadi masalah utama anda tak akan terulang lagi. Lambat laun rambut anda tersebut akan pulih dengan sendirinya. Dalam hal ini perlu diketahui ternyata ada beragam nutrisi yang diperlukan oleh rambut kita, adapun nutrisi berikut seperti: protein, magnesium, zat besi, zinc, vitamin A dan C, dan lemak omega 3 serta selenium.
     Tahukah anda? Bahwa ketika rambut kita kekurangan beragam nutrisi yang telah disebutkan diatas maka rambut kita akan mudah rontok dan beragam masalah lain juga akan muncul karena tidak terpenuhinya nutrisi tersebut. Jadi jaga serta penuhilah nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut anda untuk mencegah kerontokan yang terjadi pada rambut indah anda. Demikian ulasan yang dapat diberikan semoga bermanfaat.

No comments: