November 13, 2014

Cara Cepat Setting IP, Workgroup, dan Sharing

Nama :Puji Hastuti
Nim :13.5.00142
Progdi :Teknik Informatika S1

Cara Setting IP,Workgroup dan Sharing

Landasan Teori

Dalam praktikum jaringan komputer kali ini, Saya mendapatkan banyak materi yang telah disampaikan oleh Pak Faisal yaitu:

-Cara setting Ip
-Setting Workgroup
-Dan juga cara setting folder and sharing

Untuk setting ip address kita tinggal masukkan saja ip yang telah ditentukan. Untuk setting workgroup serta setting folder and sharing akan saya jelaskan caranya di tahap pembahasan. Setting ip,workgroup serta setting folder and sharing diperlukan agar kita bisa berbagi(dapat mengakses file/folder)tertentu yang dishare dalam suatu local area network. Nah, dengan adanya folder and sharing ini dapat memudahkan kita didalam management folder/drive pada jaringan. Dengan adanya fasilitas ini juga kita tidak perlu mengcopy file ataupun folder dari satu komputer ke dalam media penyimpanan seperti flashdisk,disket,cd/dvd.

Alat dan Bahan

Dalam praktikum jaringan komputer kali ini saya menggunakan beberapa alat dan bahan yaitu:

•Kabel Utp serta Rj 45 yang sudah dicramping
•Seperangkat komputer
•Switch
•Connect Internet

Pembahasan

Cara setting Ip dalam suatu jaringan yaitu;

-Klik kanan pada icon gambar pc yang ada dipojok kanan bawah
-Kemudian pilih open network and sharing center
-Lalu klik jaringan yang connect- pilih properties- Internet protocol version 4 (TCP/IPV4)
-Pilih general
-Pilih Use the following ip address
Ip address : 10.0.1.211
Subnetmask : 255.255.255.0
Default Gateway : 10.0.1.1
-Pilih Use the following DNS Server Addresses
Preferred DNS Server : 10.0.1.1
Alternate DNS Server : 8.8.4.4
-Kemudian klik ok.

Cara setting Homegroup

-Klik control panel
-Lalu pilih network and sharing
-Atau bisa juga kita klik gambar pc yang ada dipojok kanan bawah
-Pilih open network and sharing center
homegroup image
-Pilih Homegroup
-Di Share libraries and printer
Centang semua list yang ada kemudian save change
-Change Advanced sharing settings
•Turn on semua list kecuali password protecting
•Save change

Cara mengecheck connect atau tidaknya

-Buka CMD
-Ping Gateway, lihat seperti gambar dibawah ini:
cmd image

Nah, sedangkan untuk membagi informasi melalui media folder and sharing, setelah kita melakukan beberapa settingan diatas tadi maka selanjutnya, Kita hanya perlu membuka file ataupun folder yang hendak kita share lalu klik kanan – pilih share with maka akan muncul beberapa pilihan, seperti :

•Nobody
•Homegroup(read)
•Homegroup(read/write)
•Specific people

Setelah sampai pada tahap ini, maka terserah kita mau share file / folder itu dengan siapa.

Kesimpulan

Dengan adanya fasilitas folder and sharing maka memudahkan kita dalam pengelolaan folder/ drive dalam jaringan dan kita juga tidak perlu mengcopy suatu file atau folder dari satu computer ke media penyimpanan seperti flashdisk,disket,cd/dvd untuk selanjutnya kita buka pada computer lainnya serta sentralisasi drive (floppy / cd room) untuk disharingkan.

setting 

No comments: